...

Tips Tata Letak Cermin Untuk Dekorasi Rumah Lengkap dengan 5 Inspirasinya!

Menata bagian interior rumah merupakan kegiatan yang menyenangkan dan memberikan kepuasan tersendiri. Sejatinya, kamu bisa menggunakan jasa desainer interior untuk mempercantik tampilan rumahmu. Akan tetapi, bukan hal yang tidak mungkin jika kamu ingin menuangkan ide-ide segar secara mandiri ke dalam hunian pribadi. -MegaBaja.co.id

Banyak sekali ragam dekorasi yang bisa kamu gunakan untuk mempercantik bagian dalam rumahmy. Bukan hanya mempercantik, terkadang ada beberapa item yang memiliki dua kegunaan. Selain untuk bahan dekoratif, juga bisa memiliki fungsi lain. Dalam hal ini, kita akan membahas salah satu item dekorasi yang bermanfaat yang bisa kamu pajang di rumah. Apakah itu?

Yap! Cermin menjadi salah satu item dekorasi yang sangat membantu jika kamu ingin memberikan kesan elegan dan mewah ke dalam rumah. Bagi seorang desainer interior, memasang cermin di bagian dalam rumah bukan semata-mata sebagai hiasan saja.

Fungsi lain dari cermin yang mungkin juga sudah banyak diketahui adalah untuk memberikan efek pantulan cahaya dan menjadikannya bias. Sehingga, ruangan akan terlihat lebih cerah, lebih luas dan tentunya lebih elegan juga mewah.

Namun jangan salah, peletakan cermin pun ada tata caranya. Supaya cermin di dalam rumahmu bisa dijadikan bahan dekorasi yang memberikan manfaat maksimal, kamu harus mengetahui tata letak cermin yang tepat. Seperti mengatur di ruangan mana cermin di letakkan, berapa besar ukuran cermin untuk ruangan tertentu dan sebagainya.

Di dalam artikel ini, kami akan membahas ragam tata letak cermin untuk interior rumah yang benar sehingga manfaatnya bisa dirasakan dengan maksimal. Yuk, simak terus!

Peletakkan Dekorasi Cermin di Rumah yang Baik dan Benar

Letakkan di Seberang Sumber Cahaya

Jika kamu memiliki ruangan yang tidak terlalu luas dan memiliki pencahayaan yang kurang maskimal, maka letakkanlah cermin di seberang sumber cahaya. Sumber cahaya di sini bisa bermakna lampu ruangan atau jendela. Hal ini bermaksud agar cahaya yang masuk ke ruangan tersebut dapat terpantulkan melalui cermin sehingga pencahayaanya lebih luas dan merata.

Peletakkan cermin yang satu ini bisa kamu aplikasikan di ruangan yang tidak terlalu luas dan membutuhkan cahaya lebih. Misalnya kamar tidur, ruang tamu atau dapur.

Ukuran Cermin yang Besar di Salah Satu Sisi Dinding

Masih tentang kelebihan cermin yang mampu memberikan ilusi optik pada luas ruangan, meletakkan cermin berukuran besar di salah satu dinding ruangan juga bisa dijadikan pilihan. Jika kamu memiliki ruangan yang terbatas dan tidak memliki jendela yang cukup besar, tapi ingin menjadikannya terlihat lebih luas, maka letakkanlah cermin dengan ukuran yang besar di dinding.

Teknik yang satu ini sangat mampu untuk memberikan efek seolah-olah ruangan terlihat luas. Selain itu, tentunya ruanganmu juga akan terlihat lebih menarik. Cermin ini bisa diletakkan di bagian foyer rumah atau pun di ruang tamu.

Cermin Vertikal dari Lantai Hingga Plafon

Selanjutnya kamu bisa memberi efek rumah dengan plafon yang lebih tinggi hanya dengan menggunakan cermin. Peletakkan cermin secara vertical dari lantai hingga plafond secara tidak langsung akan memberikan efek rumah yang lebih luas karena pantulan plafon di cermin memberikan kesan seolah plafon terlihat lebih tinggi. Selain itu, tentu tata letak seperti ini juga bisa memberikan kesan ruangan yang lebih terang karena cahaya lampu bisa memantul lewat cermin tersebut.

Letakkan di Samping Jendela

Jika kamu menginginkan penyebaran cahaya di ruangan rumahmu lebih lembut, maka alih-alih meletakkan cermin di seberang jendela, letakkanlah cermin di sampingnya. Dengan peletakkan seperti ini, penyebaran dan efek pencahayaan tetap terasa akan tetapi dengan intensitas yang lebih lembut.

Cermin Memanjang di Dinding

Berikutnya, jika ukuran tinggi plafon rumahmu sudah cukup, maka kamu bisa menggunakan Teknik peletakkan cermin dengan posisi horizontal atau memanjang ke samping. Meletakkan cermin seperti ini akan memberikan efek ruangan yang terlihat lebih Panjang dan lebar. Kamu bisa meletakkannya di area ruangan yang kecil seperti kamar mandi dan foyer.

Nah, setelah mengetahui tips meletakkan cermin untuk memberikan efek pencahayaan dan ilusi optic pada ruangan, sekarang kamu bisa menentukan gaya cermin yang seperti apa yang cocok digunakan di rumahmu?

Di bawah ini, ada 5 inspirasi gaya cermin cantik yang cocok untuk menghiasi ruangan interiormu. Simak terus sampai habis, siapa tahu bisa menambah referensi untuk mempercantik hunian pribadimu!

5 Inspirasi Gaya Cermin Cantik Untuk Interior Rumah

1. Cermin Horizontal di Kamar Mandi

Cermin Horizontal di Kamar Mandi

Jika kamu memiliki ruangan kamar mandi dengan luas yang terbatas, maka Teknik peletakkan cermin yang satu ini bisa kamu jadikan inspirasi. Memasang cermin dengan bentuk memanjang seperti ini akan memberikan kesan ruangan yang lebih luas. Selain itu, meletakkannya bersebrangan dengan jendela juga akan memberikan penerangan yang merata. Sehingga saat siang hari, kamu bisa menghemat listrik dengan menggunakan pencahayaan alami dari matahari.

2. Gaya Horizontal yang Klasik

Gaya Horizontal yang Klasik

Masih dengan gaya yang sama, meletakkan cermin horizontal di area ruang makan juga merupakan pilihan yang tepat. Pantulan cahaya lampu yang berada di depan cermin bisa terasa ke seluruh ruangan sehingga ruangan akan terlihat lebih terang. Trik yang satu ini tentu bisa membantu kamu untuk menggunakan listrik dengan irit karena tidak perlu lagi memakai lampu dengan jumlah yang banyak.

3. Cermin di Ruang Tamu

Cermin di Ruang Tamu

Selanjutnya adalah letak cermin di ruang tamu. Desainnya sederhana, cocok untuk konsep rumah minimalis dan modern. Diletakkan di salah satu sisi dinding dan berseberangan dengan sumber cahaya membuat ruangan ini akan terlihat lebih terang dan luas.

4. Menggunakan Pintu Lemari Sebagai Alternatif

Menggunakan Pintu Lemari Sebagai Alternatif

Jika membongkar dan memasang cermin di dinding terlalu menguras kantong, maka kamu bisa mengakalinya dengan menggunakan pintu lemari. Kamu bisa memilih lemari custom dengan pintu bergaya cermin seperti ini. Selain berfungsi sebagai tempat penyimpanan pakaian, lemari ini memiliki pintu yang juga berfungsi sebagai cermin sehingga akan memberikan efek pencahayaan yang bagus untuk ruangan pribadimu. Ruangan yang tadinya sempit pun akan terlihat semakin luas dengan ilusi optic yang dihasilkan.

Selain itu, tentunya kamu juga bisa memanfaatkan cermin tersebut untuk memoles diri dan bercermin.

5. Cermin Bulat di Samping Jendela

Berikutnya, jika kamu menginginkan pencahayaan ruangan yang lembut namun tetap terlihat cantik, gunakanlah dekorasi cermin estetik seperti yang satu ini. Kamu bisa meletakkannya di samping jendela sehingga ruangan tetap mendapatkan cahaya walaupun dengan intensitas yang lebih soft.

Cermin Bulat di Samping Jendela

Cahaya yang terpantul melalui cermin yang diletakkan di samping jendela tidak akan sebanyak pantulan cermin yang diletakkan di seberangnya. Sehingga Teknik yang satu ini sangat cocok untuk menambah kesan ruangan yang lebih terang namun tidak terlalu berlebihan dan tidak menyilaukan.

Nah, itulah tips meletakkan cermin yang baik dan benar di dalam rumah serta 5 inspirasi gaya cermin yang bisa memberikan banyak manfaat untuk ruangan interiormu. Semoga bermanfaat, ya!

Just an ordinary people.